7 Fungsi Primer Make Up yang Perlu Dipahami

Fungsi Primer Make Up

Tidak semua wanita memahami betul kegunaan dari setiap item make up yang digunakan, seperti primer. Padahal produk kecantikan tersebut mempunyai peranan yang besar dalam menghasilkan riasan. Untuk itulah, pembaca dapat mempelajari fungsi primer make up sebelum mengaplikasikannya pada wajah.

Pemakaian make up tentunya menjadi agenda rutin bagi wanita, terutama saat pagi hari sebelum memulai aktivitas. Salah satu tahapan dasar dalam bermake up yaitu mengaplikasikan primer di area tertentu pada wajah. Agar memahami fungsinya, berikut penjelasan yang perlu dipelajari terlebih dahulu:

1. Mencegah Iritasi Akibat Produk Make Up

Saat menggunakan produk kecantikan pertama kali, pengguna beresiko mengalami iritasi apabila tidak cocok. Ini bisa terjadi apabila kulit secara langsung bersentuhan dengan produk tersebut. Misalnya seperti bedak dan foundation yang kerap dipakai saat merias wajah.

Untuk meminimalisir resiko terjadinya permasalahan pada wajah, pembaca dapat mengaplikasikan primer terlebih dahulu. Sebab, fungsi primer make up dalam hal ini bekerja untuk melindungi kulit dari kontak langsung dengan make up, sehingga pembaca dapat menggunakan produk make up dengan aman.

2. Mengurangi Kelebihan Minyak

Kemudahan dalam pengaplikasian make up juga bergantung dari kapasitas minyak di wajah. Apabila kulit cenderung mempunyai minyak berlebih, maka akan sulit bagi make up untuk menempel sempurna. Oleh karena itu, pembaca perlu mengurangi kadar minyak berlebih sebelum memulai make up.

Mattifying primer merupakan pilihan yang tepat apabila pembaca mempunyai masalah minyak berlebih. Jenis primer ini akan menahan minyak agar tidak keluar ke permukaan. Primer juga dapat dioleskan pada beberapa area saja yang dirasa sering berminyak, seperti di bagian pipi atau dahi.

3. Menyamarkan Warna Kulit Tidak Merata

Setiap wanita mempunyai aktivitas yang berbeda-beda, pekerjaan di luar rumah memungkinkan kulit mengalami kemerahan. Di samping itu, permasalahan wajah seperti jerawat dan bekasnya kerap membuat warna kulit menjadi tidak rata. Kondisi tersebut menyita perhatian lebih dalam bermake up.

Dalam situasi tersebut, fungsi primer make up dapat bekerja menggantikan concealer guna meratakan warna kulit. Teknik pemakaiannya cukup dengan memberikan sedikit primer ke area wajah. Selanjutnya, pengguna perlu meratakannya secara perlahan menggunakan telapak tangan.

Penggunaan primer juga sangat efektif dalam mencegah terjadinya kemerahan pada kulit wajah. Baik dikarenakan kontak dari foundation maupun bedak yang tidak cocok di kulit. Bisa juga karena aktivitas di bawah terik matahari yang kerap membuat wajah menjadi kemerahan.

Selain masalah kemerahan, primer juga bekerja dalam menyamarkan jerawat. Meski demikian, produk ini tidak berfungsi untuk menyembuhkannya. Hanya saja, wajah akan terkesan lebih halus tanpa jerawat setelah diaplikasikan primer sebelum menggunakan foundation.

4. Menyamarkan Pori-pori

Tidak semua orang dapat percaya diri dengan pori-pori yang terlihat menonjol. Serangkaian produk kecantikan kerap dicoba untuk menutup pori-pori, dengan harapan wajah terkesan mulus. Sayangnya, penerapan foundation saja seringkali masih bisa menampilkan pori-pori meski berukuran kecil.

Mengatasi masalah wajah tersebut, pembaca dapat menerapkan primer pada tahapan awal agar mengisi pori-pori. Tidak hanya lubang pori yang kecil, tetapi fungsi primer make up juga mampu mengatasi masalah kerutan. Sehingga, saat diaplikasikan foundation wajah akan terlihat lebih halus.

5. Mencerahkan Permukaan Kulit

Make up glowing ala Korea saat ini memang sedang booming dan sering digunakan. Sayangnya, pada kondisi tertentu seperti kulit kusam akan membuat pengaplikasian make up cenderung lebih sulit. untuk mengatasinya, pembaca bisa mengoleskan iluminating primer sebelum masuk le foundation.

Primer akan bekerja dalam membuat wajah terkesan cerah seketika, sehingga lebih mudah dalam mengaplikasikan make up. Dengan wajah yang cerah, pengguna akan lebih percaya diri saat beraktivitas. Permukaan wajah juga terlihat lebih sehat dan glowing seperti hasil akhir yang diinginkan.

6. Menghasilkan Riasan yang Tahan Lama

Saat menghadiri acara penting, penggunaan primer sangat penting dilakukan sebelum bermake up. Sebab, primer bekerja dalam melapisi foundation dan bedak yang digunakan saat merias. Dalam kondisi ini, primer akan mengurangi keringat yang melewati pori-pori, membuat make up tahan lama.

Pengaplikasian primer bermanfaat dalam mengurangi sebum, sehingga make up yang sudah digunakan dalam wajah tidak gampang luntur. Bila melihat beberapa fungsi tersebut, penerapan primer menjadi begitu penting dalam make up. Terlebih bila pembaca berencana menghadiri acara cukup lama.

7. Memberikan Kelembapan

Bagi kulit yang cenderung kering, moisturizer saja tidak cukup untuk memberikan kelembapan pada wajah. Wajah yang kering memerlukan hydrating primer yang membuat kulit lebih halus lembap, sehingga akan lebih mudah bagi berbagai jenis make up untuk menempel pada wajah.

Seperti diketahui, kulit kering merupakan kondisi di mana make up akan susah menempel. Meski demikian, pembaca tidak perlu khawatir bila mengalami wajah kering. Cara mengatasinya bisa dilakukan dengan pemberian primer sebelum memulai make up sehari-hari agar hasil riasan lebih baik.

Itulah pembahasan tentang fungsi primer make up yang bisa dipelajari agar dapat memaksimalkan penggunaan produk kecantikan tersebut. Dibandingkan dengan item lain, primer tidak mempunyai variasi warna, sehingga dapat digunakan oleh berbagai tipe dan warna kulit sebelum mulai mengaplikasikan foundation.

Scroll to Top